Pengurus MKKS SMP Beraudiensi Dengan Bupati Kapuas - MKKS SMP KAPUAS

MKKS SMP KAPUAS

Website Resmi Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP Se Kabupaten Kapuas

RUN TEKS

"-SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1446 HIJRIAH, MOHON MAAF LAHIR & BATIN- " :

Rabu, 16 April 2025

Pengurus MKKS SMP Beraudiensi Dengan Bupati Kapuas

 

(Audiensi dengan Bupati Kapuas HM. Wiyatno, S.P, pengurus MKKS didamping Kadisdik Drs. Aswan, M.Si dan Kabid Pembinaan SMP Agustin, S.Pd, MA pada Rabu, 16/04/2025).

KUALA KAPUAS, Sejumlah pengurus MKKS SMP Kabupaten Kapuas dipimpin Ketuanya Wayan Sindra, M.Pd beraudiensi dengan Bupati Kapuas H. M. Wiyatno, SP di rumah jabatan bupati pada Rabu (16/04/2025). Kedatangan pengurus MKKS tersebut juga dibersamai oleh Kepala Dinas Pendidikan Drs. Aswan, M.Si dan Kabid Pembinaan SMP Agustin, S.Pd, MA.


Pada kesempatan tersebut Wayan Sindra mengutarakan maksud kedatangan mereka yakni bersilaturahmi dan menyampaikan beberapa program kerja MKKS SMP.


Dikatakannya bahwa program kerja yang dilaksanakan secara rutin adalah kegiatan MKKS disetiap bulan, dengan tempat bergiliran pada setiap kecamatan. Berkenaan program kerja lainnya adalah berupa pelatihan atau studi kaji untuk peningkatan mutu / kompetensi kepala sekolah, kegiatan sosial serta pemberian tali asih kepada rekan kepala sekolah maupun pengawas yang memasuki masa purna tugas.


Wayan yang juga Kepala SMPN 2 Basarang tersebut menyampaikan juga program kerja MKKS SMP dalam waktu dekat ini yaitu studi kaji ke SMPN 15 Yogyakarta yang merupakan salah satu Sekolah Inklusi dan Sekolah Ramah Anak. Serta berkunjung ke Taman Siswa sekolah yang didirikan oleh Bapak Pendidikan Ki Hajar Dewantara.


Mendengar maksud kedatangan dan paparan pengurus MKKS, Bupati HM Wiyatno sangat mengapresisasi program kerja MKKS tersebut. “ Saya sangat mengapresiasi kegiatan MKKS dan selalu berharap kepada kepala sekolah untuk bersama-sama memajukan pendidikan, selalu memberi kenyamanan kepada guru-guru di sekolahnya, lebih-lebih bagi guru yang berada di daerah terpencil, agar mereka betah dalam melaksanakan tugas “ ungkapnya


Pada kesempatan tersebut bupati juga menyampaikan kesediaan beliau untuk hadir dan membuka kegiatan MKKS pada 17 April /2025 (kamis) di Aula Dinas Pendidikan Kuala Kapuas.


Perlu diketahui bahwa SMPN 15 Yogyakarta adalah salah satu Sekolah Inklusi yang memberikan akomodasi berupa layanan pendidikan yang dapat diakses oleh setiap dan disesuaikan dengan kondisi murid meliputi bantuan dan dukungan yang diberikan oleh tenaga pendidik agar siswa terfasilitasi dengan baik.


Disamping itu juga sebagai Sekolah Ramah Anak yang berupaya menjamin dan memenuhi hak-hak anak dalam setiap aspek kehidupan secara terencana dan bertanggung jawab. Dengan Impilkasinya SMPN 15 Yogyakarat berlandaskan kepentingan yang terbaik untuk anak, menyediakan kondisi sosial, fisik dan emosional yang tepat untuk mempromosikan pembelajaran dan pembaruan identitas.


Diketahui juga bahwa Taman Siswa yang didirikan oleh Ki Hadjar Dewantara sebagai bentuk perjuangan dalam menentang penjajahan di Indonesia. Model perjuangan Taman Siswa tidak berbentuk partai politik. Taman Siswa didirikan untuk menentang penjajahan melalui jalur pendidikan dan kebudayaan. Dalam memenuhi tujuannya, 

Taman Siswa mengumpulkan para cendekiawan asal dari berbagai wilayah di Indonesia. Taman Siswa menerima para cendekiawan yang telah menempuh pendidikan di dunia Barat maupun yang menempuh pendidikan di pesantren. Tujuan akhir dari Taman Siswa adalah kemerdekaan Indonesia, yang kemudian berhasil diwujudkan pada tahun 1945. (sumber Wikipedia Indonesia 2025)